Rss

Minggu, 10 November 2013

Tips Supaya Tidak Mengantuk Saat Di Kantor


Bagi anda karyawan dan karyawati yang setiap hari bekerja di kantor pasti sering terserang rasa kantuk yang luar biasa. Terlebih jika di waktu jam setelah makan siang rasa kantuk itu akan menghinggapi.

Penelitian menunjukan jika anda melakukan tidur siang saat sedang bekerja di kantor itu justru di anjurkan, karena menurut penelitian hal itu dapat meningkatkan performa kerja kita dan sebaiknya dilakukan hanya 25 menit.

Tetapi banyak dari kita menghindari tidur siang saat di kantor, karena hal tersebut bertentangan dengan aturan di dalam pekerjaan.

Jadi, bagaimana cara supaya tidak mengantuk pada saat sedang bekerja? Beriku tips nya.

1. Tidur yang cukup

Tidur yang cukup sangat baik bagi kondisi kesehatan kita, serta dapat menghindari terjadinya rasa kantuk pada saat bekerja. Tidur yang baik adalah sekitar 7-8 jam pada malam hari.


Jika keesokannya anda akan bekerja di harapkan jangan terlalu larut serta hindari aktivitas begadang. Jika sudah waktunya tidur sebaiknya anda segera menuju tempat tidur, sehingga paginya anda akan merasa bugar dan segar.

2. Olahraga Pagi

Olahraga sangat baik bagi kesehatang jasmani, terlebih jika dilakukan pada saat pagi hari. Olahraga juga dapat membuat peredaran darah menjadi stabil dan tubuh menjadi bugar.

Usahakan untuk melakukan olahraga ringan pada pagi hari sebelum berangkat bekerja, hal ini dapat mengantisipasi rasa kantuk ketika siang hari.

3. Sarapan Pagi

Sarapan dapat menyebabkan gemuk? salah. Justru dengan sarapan akan membuat sistem kerja otak menjadi bagus dan dengan sarapan pula rasa lapar hingga makan siang akan tertahan.

Bayangkan jika anda tidak sarapan, rasa lapar akan semakin bertambah pada siang hari dan alhasil ketika makan siang pun porsinya akan semakin banyak. Makan siang yang terlalu banyak sangat tidak dianjurkan karena dapat menyebabkan rasa kantuk.

4. Gunakan Jaket dan pakaian hangat

Pakaian yang hangat tidak hanya perlu di pakai ketika melakukan penerbangan ke bali saja, tetapi pakaian yang tebal dan hangat sangat diperlukan ketika anda bekerja.

Jika di kantor anda tidak di larang menggunakan jaket, lebih baik anda memakainya. Karena kebanyakan kantor menggunakan fasilitas AC sehingga rasa dingin yang dihasilkan AC akan membuat seseorang menjadi mengantuk.

5. Rileks dan Santai

Di dalam menghadapai pekerjaan yang selalu banyak anda dituntut untuk bisa mengerjakan nya. Lakukan pekerjaan anda dengan santai dan jangan terlalu tegang.

Gerakan badan anda ketika sedang bekerja dengan melakukan stretching yang ringan sehingga dapat membuat fisik dan fikiran anda menjadi lebih tenang, rileks, dan dapat menjauhkan anda dari rasa kantuk.

0 komentar:

Posting Komentar