Rss

Rabu, 27 Agustus 2014

Warna-Warna Terbaik Untuk Kamar Tidur Anda


Memilih Dekorasi termasuk salah satu pekerjaan yang selalu memakan waktu namun menyenangkan. Ketika memilihnya pastinya banyak orang yang akan memilih warna putih sebagai warna dalam Interior seperti pada Kamar Tidur.

Selain mudah membaur dengan unsur Interior yang lainnya seperti Ranjang dan sofa minimalis, warna putih juga dapat menjadi salah satu unsur pencahyaan alami khususnya bagi rumah yang bernuansa minimalis,

Selain putih, bagi Anda yang senang berkreasi dengan Interior, Anda juga bis amemilih warna yang lain untuk kamar tidur untuk membuat suasana yang lebih menarik.


Berikut beberapa pilihan warna untuk kamar tidur terbaik yang dapat Anda pilih.

1. Jingga

Menurut penelitian, warna JIngga termasuk salah satu warna terbaik untuk dijadikan Background Kamar Tidur karena rata-rata Warna Jingga dapat membuat waktu tidur lebih panjang jika dibandingkan dengan warna merah.

Jingga juga dapat menjadi salah satu waran refleksi dan ketenangan serta mudah membuat perasaan lebih indah terlebih jika diasumsikan pada malam haris sebelum tidur.

2. Silver

Warna silver dapat menjadi salah satu warna yang menjadi pilihan lebih baik untuk para penggemar Desain Interior bernuansa Modern.

Jika dibandingkan dengan warna abu-abu yang berkesan suram, Silver menjadi warna yang lebih baik karena hampir sama dengan unsur putih yang selalu menghasilkan sebuah ketenangan hingga rasa sejuk.

Selain itu, warna Silver juga menurut sebagaian orang menjadi waran terbaik untuk karena dengan dukungan warna tersebut banyak orang yang lebih betah berlama-lama di ruangan tersebut.

3. Hijau

Hijau menjadi salah satu warna pendukung bagi sebagaian orang sehingga membuatnya menempati salah satu warna terbaik untuk kamar tidur karena mampu membuat si penghuni terbawa ke alam nyaman berkat refleksi yang dihasilkan oleh warna tersebut.

Warna Hijau banyak diasumsikan orang sebagai media terapi bagi mata dan menjadi media penggabungan dengan alam serta lingkungan yang ada.

Selain itu, Hijau juga termasuk warna yang ideal untuk kamar tidur Anda karena warna ini cenderung soft tanpan membuat penglihatan menjadi terganggu.

4. Biru

Biru merupakan salah satu warna dasar alam yang banyak diaplikasikan Desainer Interior kedalam hunian termasuk kamar tidur. Selain indah, warna biru juga termasuk warna yang menenangkan sehingga tidak sedikit orang yang menyukai warna yang identik dengan langit tersebut.

Selain mempengaruhi desain interior, Biru juga mampu memberikan nuansa positf kepada si penghuni dan membuat perasaan tenang sehingga membuat tidur pun menjadi lebih nyenyak dan panjang.

Warna biru juga memiliki beberapa kelebihan lainnya seperti mampu berinteraksi lebih dengan cahaya, membuat perasaan dan istirahat lebih tenang serta membuat sebuah refleksi kehidupan yang baik dalam sebuah ruangan.

Itulah beberapa warna terbaik yang dapat diaplikasikan untuk kamar tidur. Semoga dengan informasi ini menjadi salah satu Inspirasi bagi Anda yang ingin membuat sebuah kamar tidur menjadi terlihat lebih menarik dan bermakna.

0 komentar:

Posting Komentar