Rss

Selasa, 23 Oktober 2012

Rahasia di Balik Suksesnya Mark Zuckerberg



Tentunya anda ingin sukses dong, tapi anda tidak tahu caranya dan memang awalnya semua orang tidak bisa sukses tanpa di dasari dengan gerakan atau action. Kebanyakan teori dan tidak bergerak akan menjadi anda semakin terpuruk.

Anda kenal Mark Zuckerberg? seorang pendiri Facebook yang sekarang ini sudah sangat sukses, namun dibalik kesuksesan itu semua Mark Zuckerberg memiliki awalnya seperti:

1. Mimpi

Zuckerberg pernah berpikir dan merancang Facebook dari mimpinya dan dia pernah berpikir ketika ingin membuat Facebook dia berpikir bahwa bagaimana setiap orang bisa berbagi foto, video atau berobrolan seperti email.

2. Berpikir Maju

Pada awalnya ini hanyalah sebuah proyek kampus saja akan tetapi Zuckerberg berpikir maju kedepan untuk menjadikan Facebook sebagai cara orang berkomunikasi tapi dengan teknologi lebih maju.

3. Percaya Diri

Memulai didalam dunia bisnis juga ada prosesnya seperti memasang iklan di Google Adwords akan tetapi dengan mengandalkan iklan saja tidak akan bisa maju dan hal yang paling utama ialah pengetahuan dan juga kemampuan, dengan percaya kepada kemampuan diri bisa menjadikan orang mencapai pintu kesuksesan.

4. Tekun

Fokuslah apa yang ada dalam mimpi kita dan tekunlah menjalaninnya, jangan cepat menyerah karena ketika seseorang berhenti maka orang itu akan terkejar oleh yang dibelakangnya sehingga akan semakin jauh dengan pintu kesuksesan.

5. Tak Kenal Takut

Awalnya Zuckerberg memulai Facebook hanya dengan website kecil akan tetapi banyak sekali raksasa-raksasa yang sudah sukes lebih dulu sebelum Facebook, tapi dengan tak kenal rasa takut Zuckerberg selalu kokoh tanpa goyah sedikit pun dan raksasa itu sebut saja Google. Bahkan Facebook di Indonesia adalah website nomor satu yang sering di buka mengalahkan Google yang ada di posisi kedua.

Nah itulah sebabnya kenapa Zuckerberg bisa berhasil dan sukses seperti sekarang ini, semoga inspirasi yang sudah diberikan disini dapat membuat anda bergerak untuk lebih maju kedepannya.

0 komentar:

Posting Komentar